393 Calon Haji Tangerang Akan Diberangkatkan dari Cipondoh

          Kloter haji (ilustrasi).

Cipasera - Sekira 11 hari lagi,  sebanyak 393 calon haji   kelompok terbang (kloter) Tangerang, Banten  dijadwalkan berangkat ke Tanah Suci. 

Hal itu dikatakan Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Kabupaten Tangerang Hasyim. "Insya Allah  2 Mei 2025 awal jamaah calon haji Kabupaten Tangerang diberangkatkan ke Tanah Suci," ungkap Hasyim di Tangerang Senin 21 April 2025.

Hasyim menuturkan,  dalam pemberangkatan perdana  jamaah calon haji asal Kabupaten Tangerang akan masuk dalam Embarkasi Cipondoh, Kota Tangerang. Calon haji bisa langsung berangkat ke Arab Saudi pada 2 Mei 2025 pukul 13.05 WIB dengan penerbangan GIA7302.

Pada tahun ini Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tangerang mendapat jatah pemberangkatan 2.170 orang untuk menunaikan ibadah haji di Tanah Suci pada tahun 2025. Dari 2.170 orang ini  masuk dalam lima kloter   asal Kabupaten Tangerang, sedangkan satu kloter merupakan jamaah gabungan dari seluruh Provinsi Banten.

Soal kesehatan, kata Hasyim, seluruh calon haji asal Kabupaten Tangerang,  telah mendapat vaksinasi melalui tahapan pemeriksaan kesehatan yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan setempat.

Bagi  yang belum, calon haji bisa langsung melakukan pemeriksaan kesehatan di puskesmas-puskesmas yang ada di wilayah setempat. (Red/ant).

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel