Mariah Carey Datang Ke Borobudur Dengan Pesawat Pribadi
Minggu, 04 November 2018
Edit
Mariah Carey (foto: ist) |
Cipasera - Bintang tamu Borobudur Symphony 2018 Mariah Carey (48) dipastikan hadir mempresentasikan karya-karya terbaiknya diiringi tarian dalam HIMBARA Borobudur Symphony 2018 – Mariah Carey Live concert, Magelang, Jawa Tengah, Selasa, 6/11/2018.
Borobudur Symphony 2018 merupakan sebuah gelaran musik bertaraf internasional yang dihelat sebagai bentuk upaya sinergi jangka panjang BUMN Hadir Untuk Negeri dalam memperkenalkan pariwisata Indonesia ke tingkat dunia.
“Mariah Carey telah hadir. Ia sangat senang dan ecxited ingin segera perform di salah satu bangunan heritage warisan budaya dunia, Candi Borobudur,” kata Creative Director Borobudur Symphony 2018 Bakkar Wibowo dalam keterangannya di Yogyakarta, Minggu (4/11/2018).
Mariah Carey tiba Yogyakarta, pukul 01.20 WIB, Minggu (4/11/2018) dengan menggunakan pesawat pribadi. Kedatangannya langsung disambut Direksi PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko beserta Event Consultant Rajawali Indonesia Communication.Penyanyi berdarah Amerika Latin itu datang bersama keluarganya ke Indonesia.
CEO Rajawali Indonesia Communication, Anas Syahrul Alimi selaku Event Consultant HIMBARA Borobudur Symphony 2018 juga mengatakan, pihaknya memastikan untuk seluruh persiapan dari gelaran ini sudah aman terkendali.
"Seluruh tim produksi yang bertugas telah diberangkatkan ke lokasi seminggu sebelum pertunjukan untuk melakukan loading dan mempersiapkan berbagai hal, " ungkap Anas.
Sementara, Fans Mariah Carey ( FMC) Semarang Yosa Indri mengatakan, pihaknya sangat senang penyanyi bersuara vibrasi ini akhirnya hadir. Sebab beberapa hari lalu sempat ada rumour, MC tak jadi hadir. "Alhamdulilah akhirnya ke Borobudur. Kami tentu akan berangkat nonton. Soal ini event langka," kata Indri (**)