Rano - Embay Kalah Telak Di Pemungutan Ulang
Minggu, 19 Februari 2017
Edit
Pemilihan Ulang Warga Antusias (foto: Ist) |
Cipasera.com - Hasil pemungutan suara ulang (PSU) di 15 TPS Desa Babakan Asem, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang, Minggu (19/2/2017) semakin menambah angka untuk kemenangan WH – Andika. Pasalnya, pemungutan suara tersebut di 9 TPS WH – Andika menang. Rano –Embay hanya menang di enam TPS.
Di TPS 3, pasangan Wahidin-Andika memperoleh 204 suara, sedangkan pasangan Rano-Embay memperoleh 133 suara. Suara tidak sah 3 dengan jumlah DPT 550 orang.
Di TPS 4, pasangan no 1 memperoleh 243 suara dan no 2 memperoleh 128 suara. Jumlah DPT sebanyak 696 orang, yang datang ke TPS menggunakan hak suaranya ada 372 orang. Di TPS 15, Wahidin-Andika memperoleh 155. Sementara pasangan Rano-Embay dapat 88 suara.
Berdasarkan data dari 15 TPS total suara yang diperoleh pasangan no urut 1 sebesar 2.362 suara dan pasangan no urut 2 sebesar 1.965 atau selisih 397 suara. Sedangkan pada pemilihan Rabu (15/2/2017) lalu, pasangn WH-Andika mendapat 2.054 suara. dan Rano Karno memperoleh 1.756 suara. Dengan selisih 298 suara.
"Alhamdulilah (pemungutan suara) berjalan dengan aman lancar dan sukses ," kata Ketua KPU Banten, Syaiful Bahri kepada waerawan, Minggu (19/2/2017). "Sudah dihitung dan saya melihat sampai terakhir sampai dibawa ke kecamatan PPK," tutur Syaiful.
Menurut Saeful warga antusias, yang memilih menggunakan KTP meningkat jadi 51 orang di TPS 03.
Pemungutan suara ulang dilakukan atas rekomendasi Panitia pengawasan kecamatan (Panwascam) di Kabupaten Tangerang. Rekomendasi dikeluarkan karena kotak suara dibuka tanpa sesuai prosedur. (Ts/dtk/ntl)