Dhani Mau Jual Mobil Untuk Survei





Musisi Ahmad Dhani akan melakukan survei independen untuk mencari tahu apakah dia pantas menjadi calon gubernur DKI Jakarta. Dia sendiri sadar kalau untuk nyalon jadi gubernur banyak hal harus dilalui. Dan dia sadar pula perlu banyak biaya. Untuk itu dalam waktu dekat pentolan Dewa Band ini akan melego kendaraannya.

"Ada uang juga untuk bikin survei dan sosialisasi. Kalau ditanya persiapan ya saya siap-siap jual barang, mobil," kata Dhani di kediamannya di Jalan Pinang Mas III, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (4/3/2016).

Menurut Dhani, ia belum memastikan berapa mobil yang akan dijualnya untuk memenuhi pembiayaan surveinya tersebut. Yang jelas, kata dia, bukan mobil anak-anaknya yang dijual.
"Bukan mobilnya Al, kalau mobilnya Al dia protes nanti," katanya. Berapa nominal yg akan didapat, Rp 1 M?"Ya enggak sampai miliaran, ratusan (juta)," jawab Dhani.

Dhani menambahkan bahwa sudah ada beberapa pengusaha yang siap mendukungnya. Bentuk dukungannya adalah dari segi finansial.

"Sampai sekarang ini ada beberapa pengusaha pribumi yang mendukung," ucap dia. Meski sudah ada pemodal tapi ia tak buru buru senang. Semua harus dihitung. Apakah pengusaha itu nantinya minta ganti atau tidak. Kalau minta ganti proyek, dia akan menolak.

Banyak yang berharap mantan suami Maia ini bisa lolos nyalon. Harapan terbesar dari ketua PKB, Muhaimin Iskandar. (tg)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel